Home » » Napi Lapas Pamekasan Diberitakan Kendalikan Narkoba

Napi Lapas Pamekasan Diberitakan Kendalikan Narkoba

Written By Madura Aktual on Selasa, 24 Maret 2015 | 08.40

Madura Aktual, Pamekasan; Salah seorang nara pidana (napi) penghuni Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Pamekasan, Jawa Timur, bernisila D, diberitakan mengendalikan peredaran dari dalam lembaga tersebut. Hal ini diduga terkait penangkapan bandar sabu opleh Polres Sampang beberapa waktu sebelumnya.

Kepala Urusan Umum Lapas Klas II-A Pamekasan, Syaiful Bahri mengaku belum mendapatkan laporan perihal kabar itu. Apalagi, lapas yang berlokasi di Jalan Brawijaya masih baru ditempati. Selain itu, banyak napi pindahan dari luar Madura.

“Rata-rata disini penghuninya baru, pindahan dari lapas Medaeng dan lapas sebelah (lapas lama). Karena lapas kita ini baru dari Februari kemarin yang ditempati”, ungkapnya, Selasa (24/03/2015).

Kemungkinan terjadinya komunikasi dengan pihak luar melalui telepon seluler, aturannya memang tidak diperbolehkan, karena guna antisipasi hal-hal yang tidak diinginkan, kecuali disediakan wsrtel sebagai alat kemunikasi dengan pihak atau lainnya.

“Petugas saja kalau mau masuk kita sediakan loker, termasuk juga para pengunjung. Jadi bila HP masuk itu kemungkinan besar tidak bisa”, jelasnya. 

Pihaknya meyakinkan tidak ada penghuni lapas yang bisa menegendalikan sabu dari dalam, mengingat, penjagaan yang dilakukan sesuai dengan mekanisme yang ada. “Bahkan, sampai sekarang tidak ada komunikasi dari Polres Sampang perihal kabar itu”, ungkap Syaiful.

Namun ia akan menyampaikan kepada atasannya terkait kabar tersebut, “kami memang tidak dengar informasi itu. Hanya tahu dari sampean ini”, tukasnya.

Beredarnya kabar ini, terkait atas penangkapan bandar sabu Adi Harja (40), warga Banjar Sogian, Kecamatan Tandes, Surabaya, oleh petugas Polres Sampang beberapa hari lalu.

Adi ditangkap petugas saat menyamar sebagai pembeli dan mengatur pertemuan di SPBU Bancelok Kecamatan Jrengik Kabupaten Sampang. Dari Adi, terungkap bahwa pengendali peredaran narkoba di Jawa Timur selama ini dilakukan oleh seorang napi di Lapas Narkotika Pamekasan.

Saat itu, polisi langsung menangkap tersangka ketika keduanya hendak melakukan transaksi. Namun Adi berhasil kabur, dan baru tertangkap lagi beberapa hari kemudian. (pm/zam)
Jurnalisme Warga

Popular Posts

Diberdayakan oleh Blogger.
lontarmadura babad madura